Selasa, 27 Juli 2010

Jumlah Bahasa-bahasa di Indonesia

Assalamualaikum sobat, tak terduga dan terbayang kita hidup dinegara yang penuh dengan keanekaragaman bahasanya, dari sabang sampai merauke.. sobat, bahasa kita bermacam-macam dengan perbedaannya masing-masing…
Berikut adalah bahasa menurut pembagian per-daerah :

1. Pulau Sumatera ada Sekitar 35 ragam bahasa.

2. Pulau Jawa-Bali ada Sekitar 13 ragam bahasa.

3. Pulau Nusa Tenggara dan Maluku barat daya ada Sekitar 74 ragam bahasa.
4. Pulau Maluku

- Maluku Tengah ada 54 ragam bahasa.

- Maluku Utara ada 25 ragam bahasa.

- Maluku Selatan ada 46 ragam bahasa.

5. Pulau Kalimantan ada 74 ragam bahasa.

6. Pulau Sulawesi ada 114 ragam bahasa.

7. Pulau Papua

- Papua barat laut ada 62 ragam bahasa.

- Papua timur ada 272 ragam bahasa.

Nah, berikut adalah beragam bahasa dari masing-masing daerah di indonesia , jika di jumlahkan semuanya berjumlah :

- Ada ragam bahasa di Indonesia adalah 726, terdiri dari 719 bahasa lokal/daerah (masih aktif digunakan sampai sekarang), 2 bahasa sekunder tanpa penutur asli, dan 5 bahasa tanpa diketahui penuturnya itu.

- Bahasa nasional: Bahasa Indonesia
- Dipengaruhi juga oleh bahasa Arab, India dan Eropa
- Penduduk Indonesia berjumlah 248.496.420 (248,5 juta)
- Jumlah penduduk yang cakap menulis dan membaca: 78%–85%
- Jumlah penduduk yang tuna netra: 1,000,000
- Jumlah penduduk yang tuna rungu: 2,000,000 atau lebih (data tahun 1993)
- Lembaga pendidikan tuna rungu: 94
- Rangkuman dari R. Blust 1983–1984; D. Tryon 1995; S. Wurm dan S. Hattori 1981

Begitulah sobat kira-kira penuturan para ahli yang udah menelitinya… semoga berguna !!!
Wassalam..

[Sumber: Lewis, M. Paul (ed.), 2009. Ethnologue: Languages of the World, Sixteenth edition. Dallas, Tex.: SIL International. Online version: http://www.ethnologue.com/]

Tidak ada komentar: